LABUHAN,WI-Enam Ranting PDI Perjuangan se Kecamatan Medan Labuhan yang terdiri dari Ranting Kelurahan Besar,Tangkahan,Martubung,Seimati,Pekan Labuhan,Nelayan Indah hadiri kegiatan tahapan Pemilu tahun 2024.(jumat 2/6/2023)
Usai menerima surat dari panitia pemungutan suara(PPS) dari masing masing Kelurahan dengan Perihal undangan,Rapat Pleno Terbuka akhir Rekapitulasi daftar pemilih hasil perbaikan akhir daftar pemilih sementara(DPHP-DPS) Pemilu 2024,Para Pengurus Ranting semua hadir sesuai undangannya masing masing.
Rion Arios SH,MH Ketua PAC PDI P Medan Labuhan mengatakan kepada wartakeadilan,tahapan pemilu ini dihadiri oleh pengurus Ranting dari Enam Kelurahan.
Rion juga menjelaskan Kegiatan ini diadakan di enam aula kantor Lurah yang ada di Kecamatan Medan Labuhan.
Kegiatan diakhiri dengan memberikan hasil rekapitulasi daftar pemilih sementara hasil perbaikan Akhir yang diberikan oleh pengurus PPS Kelurahan serta diadakan Foto bersama.
(Ws)