
Padang Lawas, WK – Jalan tembus Desa Hapung Torop menuju Desa Harang Julu Kecamatan Ulu Sosa butuh perbaikan jalan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Lawas sepanjang 3200 Meter.
Hal ini disampaikan masyarakat desa kepada awak media H. Hasibuan saat berjumpa di salah satu warung kopi di Desa Hapung Torop, Minggu (25/06).
Tambahnya lagi, Jalan yang ada di desa kami ini sudah bertahun tidak tersentuh pembangunan. Selain jalan, gorong gorong jalan ini juga telah hancur. hingga kami masyarakat desa susah untuk mengangkut hasil pertanian. “Ya” kami mohonlah kepada Pemerintah Daerah. Ucap warga.
Usai dari situ, Kita dari awak media juga mencoba untuk menjumpai Kepala Desa Hapung Torop Panguhum Hasibuan di rumah kediamannya. Dalam keterangan mengatakan, Saya juga berharap kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Lawas agar dapat memperhatikan jalan yang ada di desa kami ini, Karena jalan ini tembus menuju Desa Harang Julu.
Kalaulah jalan yang ada di desa ini telah dapat diperbaiki, Maka dapat meningkatkan perekonomian masyarakat desa. Hingga hasil pertanian dan perkebunan masyarakat dapat diangkut dengan menggunakan kenderaan roda empat.
Bila kita pergi kedalam sana, Selain jalannya yang rusak, Gorong-gorong yang membentang dijalan juga telah hancur. Hingga kenderaan roda empat tidak bisa melintasi jalan ini. Belum lagi air melintas dijalan dari drainase aliran persawahan masyarakat desa.

Saya juga berharaplah kepada Pemerintah Daerah yang saat ini dibawah kepemimpinan Bapak Plt Bupati Padang Lawas drg H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt, MM, MSi, MH, begitu juga kepada Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Padang Lawas semoga dapat melirik jalan yang ada di desa kami. Harapnya.
(H. B Lubis/Pls23)