SALAK,WI – Untuk melihat Kesiapan kinerja Jajarannya Kapolres Pakpak Bharat lakukan kunjungan kerja ke Polsek Sukaramai di Kecamatan Kerajaan, Rabu, 14 Agustus 2024 sekira pukul 11.00 wib
Dalam kunjungannya Kapolres Pakpak Bharat AKBP Oloan Siahaan, S.I.K., M.H di dampingi Wakapolres Pakpak Bharat Kompol Ridwan, S.H, Kabag, Kasat dan Kasie.
Kapolres Pakpak Bharat AKBP Oloan Siahaan, S.I.K., M.H dan rombongan di sambut oleh Kapolsek Sukaramai AKP Sukanto Berutu, S.H dan jajarannya.
Dalam laporannya kepada Kapolres Pakpak Bharat, Kapolsek Sukaramai AKP Sukanto Berutu, S.H di dampingi Kanit Reskrim Ipda Dian Lesmana melaporkan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sukaramai selama 1×24 jam berikut laporan pengaduan dari masyarakat di wilayah Hukum Polsek Sukaramai.
Dalam arahannya kepada Kapolsek Sukaramai dan personil Kapolres Pakpak Bharat berharap agar penanganan laporan Pengaduan dari masyarakat agar benar – benar di tangani dengan baik dan profesional, jangan kesannya nanti kita sudah capek dalam bekerja namun hasilnya tidak maksimal dan kita tidak di anggap profesional, terang Kapolres.
Maksimalkan kegiatan Patroli khususnya malam hari, Sambangi masyarakat yang beraktivitas pada malam hari, sampaikan Himbauan Kamtibmas secara Humanis kepada masyarakat agar tidak terlibat dengan Narkotika, Mabuk- mabukan dan hal – hal lain yang dapat mengganggu Kamtibmas, jelang Pemilukada serentak 2024 coba deteksi dini segala bentuk kegiatan masyarakat, mulai dari ujaran kebencian berita hoax jangan sampai beredar luas dan terjadi perpecahan diantara masyarakat, coba sentuh dan rangkul masyarakat, jika di dapati ada permasalahan ringan di tengah masyarakat ke depankan Problem Solving, Win – win solution atau Restoratif Justice, pungkas Kapolres Pakpak Bharat.
Kunjungan kerja Kapolres Pakpak Bharat ke Polsek Sukaramai berjalan dengan Baik dan lancar selanjutnya Kapolres Pakpak Bharat bersama PJU melakukan peninjauan ke sekeliling Mako Polsek Sukaramai.
(Sam-red)