POLRI  

Kapolres Madina dan PJU, Turut Berduka Cita, Atas Meninggalnya Orangtua Ust. H. Mahyuddin Lubis.

Mandailing Natal,WI- Sebagai wujud kepedulian Kapolres Mandailing Natal AKBP H. M Reza Chairul Akbar Sidiq, S.I.K., S.H., M.H kepada masyarakat, pagi ini beliau melayat ke rumah duka Almarhum Abdul Manaf tutup usia 85 Tahun, Orangtua (Ayah kandung) dari Ust. H. Mahyuddin Lubis selaku Penceramah di Polres Mandailing Natal. Rabu, (02/7/23).

Pada kesempatan tersebut Kapolres Mandailing Natal dan Para PJU ikut berdoa dan memberikan motivasi kepada keluarga yang ditinggalkan terutama Ust. Mahyuddin Lubis dan Keluarga, agar tabah dan ikhlas dalam menerima musibah.

Kapolres Mandailing Natal AKBP H. M Reza Chairul Akbar Sidiq mengunjungi rumah duka di Desa Sopo Sorik, Kecamatan Panyabungan Utara Kabupaten Mandailing Natal.

BACA JUGA  Humas Polrestabes Medan Wujudkan Sinergi Polri dan Insan Pers Pilkada 2024 yang Aman dan Damai di Kota Medan

Kapolres Mandailing Natal menyampaikan ungkapan turut berduka cita atas kepergian Almarhum yang merupakan Orang tua kandung dari Ust. Mahyuddin. “Semoga Almarhum diterima di sisi Allah SWT dan Usnul Khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kesabaran untuk menerimanya,” ungkapnya dihalaman rumah duka.

“Kedatangan kami ini sebagai wujud ungkapan belasungkawa dan empati kepada keluarga yang mengalami kedukaan, sekaligus memberi motivasi dan dukungan kepada keluarga agar tetap sabar dan tabah,” tutup Kapolres.

Sebelum rombongan beranjak kembali ke Mako Polres Mandailing Natal, Kapolres dan PJU, menyalami semua masyarakat yang ada di rumah duka sembari pamit dan memberikan tali asih kepada ahli musibah

BACA JUGA  Pererat Silaturahmi, Polsek Medan Labuhan Buka Puasa Bersama Awak Media

(Ws-red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *