Margareth MS Adakan Sosperda Tentag Sistem Kesehatan Kota Medan

LABUHAN,WI-Kesehatan adalah salah satu hal yang sangat penting bagi seluruh kehidupan masyarakat.

Pemko Medan sudah membuat sistem kesehatan di Kota Medan sudah sangat baik,dimana masyarakat khususnya KTP Kota Medan bila sakit sudah bisa menggunakan nomor NIK di KTP nya untuk berobat.

Margareth MS,anggota DPRD Kota Medan yang juga wakil ketua komisi 1 dari Fraksi PDI Perjuangan mengadakan sosialisasi peraturan daerah(Sosperda)Kota Medan nomor: 4 tahun 2012 tentang sistem kesehatan kota Medan Sabtu (27/08/2023)

Bertempat di Jalan pancing lingkungan 4 dan Griya 1 Blok 2 kelurahan besar Kecamatan Medan Labuhan Kota Medan,acara sosper ini dihadiri oleh ratusan warga kelurahan besar kader PDI P Pekan Labuhan.

Margareth Menjelaskan tujuan utama dari Sosperda ini sangat penting diketahui oleh masyarakat dan bisa memanfaatkan fasilitas yang diberikan oleh Pemko Medan khususnya dibidang kesehatan yang mana Pemko Medan membuat kebijakan Universal Health Coverage(UHC).

BACA JUGA  Margaret MS Hadiri Perayaan Syukuran Natal Dan Tahun Baru OMK Se- Paroki St Kodrad Martubung

Margaret Ms juga menyampaikan tentang prosedur bagi peserta BPJS baik mandiri maupun gratis untuk menjadi peserta UHC agar mendapatkan pelayanan maksimal di puskesmas,rumah sakit pemerintah maupun swasta dan masalah kesehatan lainnya.

“Pemko Medan Sudah mengganggarkan dana ke BPJS untuk peserta UHC,mari sama sama kita manfaatkan fasilitas yang sudah diberikan oleh Pemko Medan ini,”ujar margareth

“Untuk mengaktifasi kepesertaannya warga dapat mendatangi Puskesmas terdekat mendaftarkan kepesertaannya pada program UHC,”lanjutnya.

Selain melakukan sosper,Margareth juga menjawab dan menjemput aspirasi warga di kelurahan besar mengenai masalah jalan, drenase,dan permasalahan bantuan bagi pendidikan anak

Warga juga mengucapkan terimakasih atas kegiatan Sosperda yang sudah di adakan oleh Anggota DPRD Medan dari fraksi PDI P hari ini,karena warga semakin mengerti dan memahami tentang peraturan daerah Pemko Medan Khususnya di bidang Kesehatan.

BACA JUGA  Ketua DPRD Kota Medan Hadiri Bazar Cinta Kasih MABIKTI-Sumut

Acara diakhiri dengan Doa penutup,pembagian sembako dan foto bersama Margareth MS.(RMH-Very)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *